.png)
SDN Merak 2 Awali Tahun Baru dengan Deretan Prestasi Gemilang
SDN MERAK 2

Gambar : Pemberian penghargaan kepada murid berprestasi
Purwodadi - SDN Merak 2 mengawali tahun 2025 dengan prestasi yang membanggakan. Dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tingkat Kecamatan Dempet, siswa SDN Merak 2 berhasil meraih juara 2 cabang renang. Selain itu, pada ajang Pesta Siaga Kwartir Ranting Dempet, siswa juga berhasil meraih juara 3 putra dan putri untuk kategori tari daerah Jawa Tengah.
Kepala Sekolah SDN Merak 2, Bapak Mulyono, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas prestasi yang telah diraih oleh siswa-siswinya. "Prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras siswa, guru, dan dukungan orang tua. Kami berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi," ujar Bapak Mulyono.
Beliau juga menambahkan bahwa semua kegiatan ekstrakurikuler yang diselenggarakan di sekolah bertujuan untuk mengembangkan keterampilan siswa. "Kami ingin siswa kami tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki keterampilan lain yang dapat menunjang masa depannya," tambah Bapak Mulyono